toyota GR Yaris dipesan ratusan diindonesia

jumlah SPK GR Yaris di Indonesia saat ini sudah menyentuh angka 600 pemesan. Padahal kuota impor GR Yaris hanya sekitar 126 unit.

Mengingat permintaan tidak sebanding dengan suplai, Toyota pun akan memberlakukan sistem undian untuk memilih para calon pembeli GR Yaris harga GR Yaris ada di kisaran Rp 850 juta.

GR Yaris versi Indonesia dijual dalam dua pilihan warna, Emotional Red 2 dan Platinum White Pearl MC. Harga GR Yaris tidak dicantumkan di website resmi Toyota Indonesia.

diinformasikan bahwa secara produksi setahun adalah 25 ribu unit, dan tidak ada tambahan lagi untuk produksi ke depannya.

ditenagai mesin 1.6L 3-Silinder dengan Turbocharger. Mesin itu bisa menghasilkan tenaga puncak 261 PS pada 6.500 rpm dengan torsi maksimal 360 Nm pada 3.000-4.600 rpm.

Tenaga mesin itu disalurkan ke penggerak 4 roda (4WD) yang dikombinasi transmisi manual 6-percepatan dengan Intelligent Manual Transmission (iMT).

Toyota GR Yaris dibekali tiga mode berkendara: mode Normal untuk akselerasi yang lebih baik, mode Sport untuk kelincahan yang lebih baik, dan mode Track untuk berkendara cepat secara keseluruhan.

Leave a Reply

Your email address will not be published.